Blackberry Bold 9780 : Kumpulan Catatan Terkait Blackberry Bold 9780

Blackberry Bold 9780 : Kumpulan Catatan Terkait Blackberry Bold 9780
4.72 (94.36%) 111 votes

Blackberry, merek smart phone yang satu ini tentu sudah tidak asing lagi di telinga kita, handset keluaran Research In Motion (RIM) pabrikan asal kanada kini ini hadir dengan seri Bold 9780 menggantikan tipe terdahulu yaitu Bold 9700. Smartphone ukuran 109 x 60 x 14 mm yang diluncurkan menyasar kalangan bisnis ini hadir dengan beberapa penambahan spesifikasi hardware yang lebih baik dibandingkan dengan pendahulunya, diantaranya kapasitas RAM sebesar 512 MB yg jumlahnya dua kali lebih besar dibandingkan Bold 9700 yang hanya sebesar 256 MB, optical track pad dan keypad QWERY yang nyaman juga masih menjadi nilai plus seri bold, selain itu meningkatnya kualitas resolusi kamera menjadi 5 Mega Pixel dengan fitur auto focus dan disertai digital zoom 2x dirasa lebih baik untuk aktivitas foto lewat ponsel serta mengambil gambar di dalam ruangan yang rendah cahaya pun tidak masalah, lampu kilat LEDnya cukup untuk menerangi sebuah ruangan ukuran normal.

Sedangkan sistem operasi yang diusung seri ini sudah menggunakan BlackBerry OS Versi 6. Peningkatan kualitas dari segi hardware dan software tampaknya turut membantu kinerja Smart Phone seberat 122 gram ini lebih dinamis dengan tampilan layar LCD TFT resolusi 480×360 pixel respon perangkat terasa cukup cepat hingga berselancar melalui browser web terasa cukup menyenangkan.

OS versi 6 pada Blackberry 9780 memiliki kemampuan yang lebih mumpuni dibandingkan OS versi 5, diantaranya kemampuan multi tasking yang lebih baik sehingga para penggunanya dapat menggunakan beberapa aplikasi dalam waktu yang bersamaan. Kostumisasi huruf juga menjadi nilai lebih pada Blackberry OS versi 6 yang dipasang pada Bold 9780, anda dapat mengatur ukuran dan jenis huruf pada tampilan layar smart phone ini. Selain itu dukungan kartu memori juga meningkat sampai dengan maksimum 32GB untuk kartu MicroSD.

Aplikasi bawaan milik Blackberry Bold 9780 ini juga nampaknya hampir sama seperti generasi terdahulunya dengan aplikasi andalan Blackberry Messenger (BBM) dan Push Email serta  editor dokumen (word, excel, power point dan pdf), media player, organizer, instant messaging dan tidak tertinggal pula aplikasi social media seperti facebook dan twitter ikut dibenamkan ke dalam smart phone ini. Tetapi tidak hanya itu saja RIM menambahkan beberapa aplikasi bawaan anyar yang dijadikan andalannya kali ini seperti Bloomberg, Webex, Evernote dan juga Youtube sebagai standar aplikasi bawaan. Sementara itu dengan dukungan tenaga batterai Lithium Polymer sebesar 1500 mAh, smart phone yang dirilis akhir tahun 2010 mampu mendukung waktu siaga hingga 528 jam dengan koneksi 2G atau 408 jam dengan koneksi 3G, dan untuk anda yang sering aktif dalam kegiatan sehari-hari tidak perlu khawatir Bold 9780 mampu melayani waktu bicara hingga 6 jam dan memutar musik hingga 36 jam.

Smart Phone yang dikenal dengan nama Onyx II ini juga memiliki konektivitas yang cukup lengkap mulai dari akses nirkabel bluetooth versi 2.1 dengan A2DP, serta WiFi 802.11 b/g dengan sertifikasi Cisco CCX membuat anda merasa aman & nyaman sewaktu mengakses hotspot dari mana saja. Disisi lain fitur A-GPS dengan Blackberry maps yang disematkan pada ponsel pintar ini cukup cepat koneksinya dengan satelit gps sehingga dapat menjadi andalan untuk anda yang butuh panduan ketika bepergian, dan juga tidak lupa media player yang disematkan di dalam Onyx II ini mendukung file video format mpeg4, divx, wmv, serta 3gp, sedangkan untuk anda yang gemar mendengarkan musik format mp3, aac, serta wma juga didukung oleh media player Bold 9780.

Blackberry Bold 9780 diluncurkan dalam dua warna, yaitu hitam dan putih dalam paket penjualannya disertakan bundling kartu memori sebesar 2 GB dan headset handsfree dengan soket stereo ukuran 3,5mm. Dan bagi anda yang khawatir akan kerumitan pemakaian smart phone tidak usah khawatir, ketika anda menyalakan Blackberry Bold 9780 pertama kalinya akan ada video pengantar singkat yang memandu anda untuk menggunakan smart phone ini, jadi anda akan merasa kemudahan dalam penggunaanya. Demikianlah beberapa keunggulan Smart Phone keluaran RIM seharga 3 jutaan ini.

resepmasakanku.co