Yogyakarta merupakan salah satu tujuan tempat liburan yang cukup populer di Indonesia. Pasalnya di kota ini pengunjung dapat menikmati pemandangan dan banyak objek wisata. Siapa yang tidak tahu malioboro? Di sepanjang jalan ini banyak toko-toko yang menjual berbagai macam pakaian atau barang-barang yang khas di jogja. Jika berlibur disana tanpa mempunyai seseorang yang kita kenal pastinya akan sedikit menyulitkan.
Terutama dalam mencari tempat untuk menginap, dari mulai penginapan yang harga murah bahkan bintang 5. Jaman sekarang tersedia berbagai macam hotel di Yogyakarta, ada yang fasilitasnya lengkap namun harganya sangat mahal. Ada juga fasilitasnya tidak begitu lengkap namun harganya terjangkau. Tentunya ini merupakan pilihan anda sendiri harus sesuai dengan kantong dan kebutuhan selama berlibur. Berikut ini akan dibahas tempat penginapan yang ada di Yogyakarta:

Hotel di Yogyakarta
* Indonesia Hotel
Untuk anda yang tidak begitu suka dengan suasana hotel terlalu gemerlap atau dengan kata lain mewah. Maka penginapan ini sangat cocok dengan suasana seperti di rumah sendiri (homey) namun tetap bersih dan rapi. Lokasinya tidak terlalu jauh dengan malioboro, jadi setelah anda puas berbelanja dapat langsung beristirahat disini. Fasilitasnya tidak begitu lengkap, disini hanya disediakan kipas, sarapan, tv itu pun hanya untuk kamar tertentu. Lumayan sepadan dengan harga yang tidak terlalu mahal. Direkomendasikan untuk pelancong berbudget rendah atau para backpackers.
Harga yang ditawarkan mulai dari 100rb sampai 150an.
Alamat: Jl.Sosrowijayan Wetan.Gang.II GT I/165, Yogyakarta.
* Merbabu Hotel
Satu lagi penginapan yang memiliki lokasi strategis, sama seperti penginapan sebelumnya, hotel ini juga dekat dengan malioboro. Mempunyai banyak pilihan kamar dan berbagai fasilitas. Dengan menggunakan sedikit aksen tradisional pada bangunan dalamnya dan tentunya restoran atapnya dapat sedikit menyegarkan pikiran setelah puas berkeliling jogja atau sebelum memulai hari anda. Kamar yang disediakan disini ada 21. Fasilitasnya seperti sarapan, TV LCD, AC, juga kipas angin. Di Hotel ini ada 4 pilihan kamar:

Hotel di Yogyakarta
– Ekonomi dengan sarapan
Kipas angin dan sarapan, harga per malam sekitar 180rban.
– Standar Kipas Angin
Kipas, Tv juga sarapan. Harganya 240rb per malam.
– Deluxe
Dengan harga 300rban per malam.
– Deluxe ac
ac, tv, sarapan, harga 350rban per malam.
Tentunya harga akan berbeda dengan memesan sendiri langsung. Lebih baik memesan secara online karena harganya akan jauh berbeda seperti di agoda.com, booking.com atau website sejenis.
Alamat: Jl.Sosrowijayan Gang. I Yogyakarta
* Ameera Boutique
Hotel ini menggunakan unsur tradisional dari depan sudah disambut dengan kental nya budaya jogja. Kamarnya bersih dan nyaman juga terletak di lokasi yang strategis. Setiap kamar dilengkapi AC dan wireless gratis. Ada 2 pilihan kamar banyak dipilih pengunjung yaitu superior dan deluxe. Harga ditawarkan mulai dari 500rban. Check out berakhir pada 12 siang sedangkan check in dimulai 1 siang. Memiliki 54 kamar dan ruang bebas rokok.
Alamat: Jl.Dagen 13-15.
* The Poenix Hotel
Hotel ini telah berdiri sejak tahun 90an dan terletak di bangunan zaman kolonial Belanda. Tentunya untuk penyuka sejarah atau ingin mengajarkan anak sejarah tempat inilah pilihannya. Walaupun menggunakan banyak arsitektur jaman dulu namun sarapan paginya menggunakan menu internasional. Harganya mulai dari 800rban per malam.
Alamat: Jl. Jenderal Sudirman No.9, Tugu Jogja, Yogyakarta, Indonesia 55233.
* Dusun Jogja Village
Hotel ini memiliki fasilitas lumayan lengkap namun kamarnya hanya 10. Tentunya hal ini cocok untuk anda menginginkan penginapan eksklusif. Mempunyai kolam renang air asin sehingga tidak pedih di mata juga pelayanan staff nya cukup ramah. Harganya mulai dari 1 juta rupiah per malam.
* Hotel Tentrem
Penginapan ini termasuk paling direkomendasikan jika berlibur ke jogja. Pasalnya, fasilitas ditawarkan cukup lengkap mulai dari bar, restoran, fasilitas orang cacat, laundry, layanan penjemputan, ruang keluarga, klub anak-anak, spa, sauna, lapangan tenis dan lapangan golf. Didesain dengan arsitektur tradisional ini membuat banyak pelancong tertarik. Harga per malamnya di banderol mulai dari Rp.1.150.000.
Alamat:Jl. A.M. Sangaji 72A, Sinduadi, Yogyakarta, Indonesia
Nah, dari beberapa rekomendasi hotel tadi. Manakah menurut anda paling baik ? Tentunya itu pilihan anda. Selamat Berlibur.
Sumber Gambar: http://www.yogyes.com/en/yogyakarta-hotel/budget/