Usaha Dengan Modal Kecil | Informasi Menarik Usaha Dengan Modal Kecil

Usaha Dengan Modal Kecil | Informasi Menarik Usaha Dengan Modal Kecil
4.59 (91.88%) 176 votes

Ingin membuka Usaha Dengan Modal Kecil? Tetapi modal anda tidak banyak?

Baiklah,kalau begitu mari kita bahas tentang usaha dengan modal yang relatif kecil tetapi hasilnya menggiurkan. Saat ini,usaha dengan modal yang relatif kecil namun tetap menguntungkan adalah menjadi Dropshipper. Bahkan anda bisa melakukan usaha ini tanpa modal uang secuil pun. Masa? Benar!! Mari kita bahas apa itu Dropshipper.

Usaha Dengan Modal Kecil

Usaha Dengan Modal Kecil

Dropshipper adalah orang yang mengambil untung dari dagangan seseorang. Halal gak ini? Halal kok tenang aja. Mari kita bahas bagaimana cara kerjanya. Sebelum membahas cara kerja menjadi Dropshipper, anda harus mempunyai rekening bank dan koneksi internet. Baik,jika anda sudah memiliki kedua hal tersebut,sekarang kita bahas cara kerjanya.

Cara kerja Dropshipper adalah dengan menjual barang dagangan orang lain. Menjadi Dropshipper biasanya banyak dilakukan pada jual-beli online. Jika ingin menjadi Dropshipper,anda harus mencari orang yang mengiklankan barang dagangannya di internet, entah itu forum jual beli manapun. Langkah selanjutnya,pilihlah barang yang ingin anda dropship,dan jangan lupa pertimbangkan juga apakah sellernya terpercaya atau tidak dengan cara paling mudah adalah melihat testimoni dari seller tersebut,hal ini untuk mengantisipasi penipuan online karena seorang Dropshipper sebenarnya adalah perantara antara pembeli dan penjual,jika terjadi masalah pasti si pembeli/buyer akan menyalahkan anda,maka pastikan sellernya terpercaya.

Setelah anda memastikan barang yang ingin anda dropship, hubungi si seller,katakan bahwa anda ingin menjadi Dropshipper barang dagangannya. Saya yakin,seller manapun pasti mau barangnya didropship. Setelah anda menghubungi seller dan mendapat persetujuan,silahkan anda memposting iklan anda di forum jual-beli manapun. Iklannya sama seperti iklan si seller tidak apa-apa,asalkan iklannya cukup jelas,namun jangan cantumkan nomor telepon si seller,tapi cantumkan nomor telepon anda jika ada yang berminat pada barang tersebut,jadi pembeli akan menghubungi ke handphone anda.

Jika anda mendropship sebuah handphone yang harga awal dari seller Rp.500.000,maka anda dapat menjual ke pembeli dengan harga Rp.550.000. Terserah anda tentukan sendiri keuntungan anda berapa. Menarik bukan? Nah,jika kita sudah sepakat dengan pembeli,mintalah pembeli mentransfer Rp.550.000 ke rekening kita. Setelah kita menerima uang dari pembeli,kita teruskan uang tersebut ke rekening seller yang menjual handphone tadi. Tentu saja kita hanya mentransfer sebesar Rp.500.000 ke rekening seller karena yang Rp.50.000 adalah keuntungan kita,lalu minta seller agar mengirim barangnya langsung ke alamat si pembeli tadi.

Jika anda masih bingung,mari kita sederhanakan. Anda terima Rp.550.000 dari pembeli,lalu anda meneruskan uang tersebut ke seller Rp.500.000, Maka Rp.550.000 – Rp.500.000 = Rp.50.000 . Rp.50.000 adalah keuntungan anda.

Saat ini,usaha menjadi Dropshipper belum terlalu populer. Itulah kenapa usaha menjadi Dropshipper sangat menguntungkan dan mudah. Banyak jenis barang yang bisa anda dropship seperti kaos,celana,aksesoris dan lain-lain. Namun yang paling banyak didropship saat ini adalah pakaian seperti kaos,celana,dan aksesoris. Kenapa? Karena harganya yang relatif tidak terlalu besar yaitu berkisar antara Rp.20.000 sampai Rp.100.000 . Dengan menjadi Dropshipper,anda dapat mengembangkan kemampuan anda dalam berdagang tentang bagaimana agar barang cepat laku,agar pembeli selalu membeli barang dagangan anda,agar dagangan anda cepat populer dan menjadi tren,atau lainnya.

Menjadi Dropshipper tidak harus dilakukan dalam jual-beli online saja. Dalam jual-beli nyata (offline) anda juga bisa menjadi dropshipper. Menjadi Dropshipper online dan offline tentu saja memiliki keunggulan dan kelemahan. Menjadi Dropshipper online kelebihannya adalah anda tidak perlu repot mondar mandir kesana kesini untuk menawarkan barang dagangan anda karena anda sudah memasang iklan di internet,dan kelemahannya adalah anda akan repot dalam menerima pesan dari pembeli seperti SMS yang menanyakan tentang barang dagangan anda. Sedangkan menjadi Dropshipper offline kelebihannya adalah perputaran uang lebih cepat karena tidak perlu lewat rekening dan anda dapat berbicara langsung dengan pembeli untuk menjelaskan barang dagangan anda. Kelemahannya adalah anda mungkin akan repot mondar mandir kesana kesini untuk menemui pembeli.
Namun semua tergantung pada kemampuan anda,jika anda memutar otak pasti anda menemukan metode yang lebih praktis dalam menjadi Dropshipper.

Nah,sangat mudah dan nyaris tidak membutuhkan modal bukan? Bahkan anda bisa sambil duduk sembari ngopi untuk melakukan usaha ini. Menjadi Dropshipper berbeda dengan Reseller,perbedaannya adalah jika anda menjadi Reseller anda harus membeli dulu barang yang dijual seller dengan jumlah yang sudah ditentukan,namun jika menjadi dropshipper anda tidak perlu membeli barang terlebih dahulu.

Sumber gambar: http://updatebanget.blogdetik.com/files/2012/10/8a5178d27335d982d5e834e876fddf99_drop.jpg

resepmasakanku.co